Medan, 22 Oktober 2024
Civitas Akademik Pascasarjana Universitas Islam Negeri Sumatera Utara ikut serta dalam memperingati Hari Santri Nasional yang diselenggarakan di Lapangan Biro UIN Sumatera Utara kampus 2 , Turut berhadir Direktur, Wakil Direktur serta Civitas Akademik Pascasarjana UIN SU Medan.
Dalam penyampaian Direktur Pascasarjana Prof. Dr. Syukur Kholil, MA ” Hari Santri bukan hanya ajang seremonial belaka, tetapi momentum bagi para santri untuk meningkatkan kualitas diri, baik dalam hal akhlak maupun kecakapan untuk memajukan bangsa” ujar Prof .
Selain dimaksudkan untuk mengenang dan meneladani perjuangan ulama dan santri dalam membela serta mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Hari Santri juga bertujuan untuk meningkatkan nilai-nilai pendidikan karakter dikalangan santri dan masyarakat luas.
Peringatan ini tidak hanya berfokus pada sejarah, tetapi juga pada upaya menanamkan dan memperkokoh nilai-nilai penting yang menjadi dasar pembentukan karakter bangsa, seperti nilai karakter religius, nasionalis, integritas, kemandirian, dan semangat gotong royong.Nilai-nilai tersebut menjadi fondasi penting dalam membangun generasi yang tidak hanya berkompeten secara intelektual, tetapi juga memiliki akhlak yang baik, cinta tanah air, serta mampu bekerja sama demi kemajuan bangsa.
Dengan diadakannya peringatan hari santri di Lingkungan UINSU harapannya seluruh Civitas akademik, Mahasiswa dan Masyarkat khususnya santri harapanya semoga semakin menumbuhkan rasa semangat juang dalam memajukan Bangsa dan Negara .